Kontak Kami

Pakan Unggas

Pakan Ternak

Pakan ternak datang dalam berbagai bentuk. Pakan pelet atau tepung populer di pasaran. Kedua produk tersebut memiliki urutan produksi yang sama hingga proses pencampuran. Pakan pelet perlu menjalani proses pelet, pendingin, dan ayakan setelah proses pencampuran.

Pakan tepung adalah bentuk pakan lengkap yang digiling halus dan dicampur sehingga ternak atau unggas tidak akan memilih makanan mereka. Tujuan pemberian diet dalam bentuk tepung adalah untuk memberikan diet yang seimbang, memberikan pertumbuhan yang lebih merata, menurunkan kerugian yang ditimbulkan kematian, selain itu memberi makan pakan tepung lebih ekonomis. Saat memproduksi pakan tepung, material perlu melalui pra-grinding sebelum pencampuran dan pengepakan.

Pakan pelet merupakan lanjutan dari pakan tepung. Tujuan pelleting adalah untuk memudahkan pengangkutan dan pemberian pakan. Nilai gizi dalam setiap pelet merata, sehingga hewan ternak akan mengkonsumsi semua nutrisi yang terkandung di dalam pelet.

Pre-conditioning for good cooking

Bahan Baku

Bahan baku pakan ternak terdiri dari bahan kasar dan tepung.

15 Dec(你看不見,這個理論上可以不要加)

Pra-grinding

Langkah opsional untuk pemrosesan material kasar.
Pra-grinding akan menurunkan energi yang dibutuhkan untuk grinding halus.

Tangki Penympanan Harian

Tangki penyimpanan harian digunakan untuk menampung material untuk produksi hari itu.
Beberapa material dari silo akan ditempatkan di dalam tangki penyimpanan harian sebelum memasuki proses produksi pakan.

Dosis dan Penimbangan

Material akan ditimbang berdasarkan formula.

Grinding Lanjutan

Grinding lanjutan adalah pengecilan ukuran akhir dalam sistem.
Umumnya grinder halus digunakan dalam proses ini.

Pencampuran

Dalam tahap ini, material mikro seperti vitamin, mineral, dan cairan lain akan ditambahkan ke dalam campuran.

Pakan Tepung

Proses Pelet

Proses pembuatan pelet dimulai dengan pra-pengkondisian, penambahan steam untuk hidrasi lebih lanjut, dan pemasakan bahan sebelum masuk ke ruang pelet untuk dibentuk menjadi pelet.

Pendinginan

Pendinginan menggunakan udara di ruangan untuk mendinginkan pelet panas dari pasca-pengkondisian (atau pengering).
Pendinginan menyeluruh diperlukan untuk mencegah pengembunan di dalam kemasan.

Pakan Pelet

Crumbling

Dalam produksi pakan ternak, pakan pelet sering melalui proses crumbler.
Pengecilan ukuran partikel diperlukan untuk mempermudah konsumsi di pakan ternak kecil atau unggas.

Pengemasan

Pengemasan memberikan perlindungan pada pelet dan juga memberikan kemudahan penanganan dan pengangkutan ke tangan pelanggan.

Flowchart for poultry feed

Penjelasan proses pelet untuk pakan unggas

Silo dan sistem pemasukan bahan baku Jagung, padi, dan bahan utama lainnya disimpan dan dimasukkan ke dalam silo tersendiri.
Sistem penimbangan digunakan untuk menimbang material sesuai formula.
Sistem grinding Jika diperlukan, grinding kasar atau halus diperlukan untuk mengurangi ukuran partikel.
Sistem pencampuran Sejumlah cairan, minyak, atau molase dapat ditambahkan ke dalam mixer. Produk yang sudah tercampur dapat diarahkan ke dalam tangki produk atau dibawa dengan truk dalam bentuk pakan tepung. Pakan tepung juga dapat diarahkan ke mesin pelet.
Proses pelet dengan pra-pengkondisian Pakan tepung yang tercampur rata dimasukkan ke dalam pra-kondisioner dimana pakan tepung ini akan dipanaskan dengan steam atau pemanas elektrik, untuk membunuh salmonella dan bakteri yang merugikan. Pakan tepung yang telah melalui proses pra-pengkondisian lalu masuk proses pelet.
Pendinginan

Pendingin aliran balik digunakan untuk mendinginkan pelet dan ekstrudat. Pelet hangat (panas) masuk ke ruang pendingin, kipas hisap akan mengangkut udara di dalam ruang, dan udara segar dari ruangan akan memasuki ruang pendingin dari bawah, mendorong aksi pendinginan pelet. Ketika pelet terakumulasi dan menyentuh sensor batas atas, katup pneumatik akan segera beroperasi untuk mengeluarkan produk. Pertukaran panas udara aliran balik memastikan untuk mencapai efisiensi pendinginan yang tinggi.

Pengayakan pengotor dan debu

Pelet akan ditransportasi ke pengayak untuk memisahkan pengotor dan pelet yang tidak beraturan. Debu dan pelet yang tidak beraturan didaur ulang kembali ke tangki sebelum masuk ke mesin pelet. Pelet yang telah diayak akan disimpan di tangki penyimpanan sesuai ukuran.

Sistem pengemasan

Pelet jadi akan dikemas di dalam karung atau alat transportasi lainnya ke lokasi penjual atau pelanggan.

Sistem crumbling pelet

Mesin crumbler IDAH dirancang untuk penghancuran partikel berkapasitas tinggi dan efisien. Tersedia tiga jenis untuk setiap aplikasi industri. Setiap crumbler dilengkapi dengan feeder di bagian atas, untuk mengontrol kapasitas produk. Jarak antara rol mudah disesuaikan untuk mencapai granulasi yang diperlukan.

Chicken feed chick

Fitur dan Manfaat dari Desain dan Peralatan Proses IDAH

IDAH sangat percaya pada strategi desain yang sesuai dengan tujuan. Kami menyadari kendala yang dihadapi pelanggan kami dengan meningkatnya biaya bahan, biaya energi, dan biaya lain-lain, meskipun menghadapi tantangan ini, produsen masih dituntut untuk menyediakan produk berkualitas tinggi ke pasar yang sangat kompetitif. Filosofi desain kami adalah bekerja terus menerus untuk memperbaiki dan meningkatkan proses dan peralatan untuk memaksimalkan keberhasilan pelanggan kami. Berikut ini dijelaskan beberapa fitur dan manfaat yang dihasilkan dari filosofi ini.

Proses pra-pengkondisian yang baik untuk pakan unggas

Pakan unggas mengandung biji-bijian dalam jumlah tinggi sehingga memiliki kandungan serat yang tinggi. Kualitas proses pra-pengkondisian yang baik merupakan kunci sukses dalam pembuatan pakan pelet unggas. Sumber panas maupun steam langsung dan tidak langsung yang cukup akan melunakkan serat dalam campuran tepung. Pati yang dimasak adalah pengikat yang baik untuk pembentukan pelet.

Penambahan minyak yang sesuai

Penambahan lemak yang terlalu tinggi dalam formulasi akan menyebabkan pembentukan debu dalam jumlah besar selama proses pembuatan pelet. Penambahan 1% lemak ke dalam mixer akan menurunkan keausan pada lubang die dan meningkatkan kapasitas mesin pelet. Untuk penambahan lemak disarankan untuk disemprotkan secara merata pada pelet untuk meningkatkan kandungan lemak dan kualitas permukaan pelet.




Spesifikasi Mesin Pelet (untuk pakan unggas)

Model PM-42R PM-51R PM-53R PM-53F PM-635D
Motor Utama (HP) 125 150 200 215 300
Kapasitas1 (t/h) 3-4 4-5 6-8 10-12 13-15

Catatan:

1) Pakan Ayam Broiler, ukuran lubang pellet die Ø 3.0 mm, kandungan air < 12%, kandungan minyak <7%

Share
Back

Halo, informasi apa yang Anda cari?